INGIN MENULIS NOVEL

Ketika melihat pengumuman lomba penulisan novel di salah satu penerbit, tiba-tiba teringat kembali cita-cita zaman kanak-kanak dulu, ingin jadi penulis dan jurnalis. Sekian tahun cita-cita itu terlupakan dan tak pernah dicoba lagi sampai akhirnya sekarang ada keinginan yang begitu menggebu. Coba-coba nulis apa yang ada di kepala saat itu, eh baru tiga halaman sudah blank....waduh gimana bisa selesai sampai 150 halaman? hehe...dasar emak-emak geje-geje. Pinginnya sih bisa buat novel fiksi romantis nan misterius kayak twiligth saga ...gitoh... haha kejauhan deh kayaknya.
Mencari ide cerita yang original itu ternyata tidak gampang, pantesan banyak plagiat bergentayangan.....o...begini rasanya ketika buntu kreatifitas. Dulu emak begitu lancar membuat banyak puisi, cerpen untuk pribadi aja sih...belum pernah di terbitkan, nah saat ini kok tiba-tiba daya khayal kayaknya ngilang....tring. Semoga cepat diberi ilham yang menakjubkan....Amin.

DUNIA MAYA, DUNIA NYATA DAN RAPAT PKK

Bertemu dengan ibu-ibu kader memberi suasana lain hari ini. Seperti biasa sulit fokus pada pembicara, hening di awal makin lama makin gaduh, harus di teriaki dulu baru diam lagi, termasuk emak hehehe.....Jentik nyamuk jadi trend topic rapat hari ini, maklum musim hujan.
"Jumantik ayo aktif lagi"  Pak Lurah dengan penuh semangat mengobarkan peritah perang melawan jentik nyamuk, ibu-ibu kader ada yang semangat ada yang lesu........"administrasi PKK RW dibereskan di akhir tahun ini' giliran Bu Sekretaris nambah tugas....wuiss.....
Hidup di dunia maya dan dunia nyata memberi warna berbeda, ada perasaan nyaman ketika kita berinteraksi dengan orang-orang yang tidak mengenal latar belakang kita, tidak mengenal status sosial kita, kita diterima dan dibiarkan berkomentar, atau berpromosi  di blog mereka......tapi hidup juga terasa benar-benar hidup ketika kita menatap langsung berpasang-pasang mata, yang mendengarkan komentar kita....bisa melihat langsung perubahan mimik muka mereka.
Dunia maya membuat emak tidak gagap menyatakan perasaan, tidak ragu-ragu menceritakan pengalaman tapi dunia nyata membuat emak belajar bertenggang rasa....

TAK JADI HAMIL

Perasaan aneh bercampur aduk, tidak sedih tidak juga bahagia, tidak lega tidak galau juga. Ketika usia mendekati paruh baya kehamilan memang bukan hal yang di tunggu, apalagi sudah memiliki buah hati yang cantik dan ganteng. Tapi tetap ada perasaan aneh yang merayapi hati ketika tahu ternyata tidak hamil. Mungkin Allah akan mengganti rejeki berupa anak menjadi rejeki dengan rupa yang lain, kesehatan, umur yang penuh amal soleh, ilmu yang bermanfaat atau berupa harta.........Aamiin.